PUSTU DAN POSYANDU SIAP ILP SETELAH DILAKSANAKAN PENDAMPINGAN OLEH UPTD PUSKESMAS MAESAN

Integrasi Layanan Primer (ILP) merupakan kegiatan pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk menguatkan pelayanan kesehatan di wilayah masyarakat Desa/Kelurahan. Pustu dan Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) bertujuan untuk mendekatkan layanan kepada masyarakat. Harapannya, masyarakat yang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan dapat dengan mudah menuju ke lokasi.

Maka dari itu UPTD Puskesmas Maesan melakukan kegiatan Pendampingan Pelaksanaan Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP) di Pustu dan Posyandu di tiga desa yakni Desa Suco Lor, Sumber Pakem dan Sumber Anyar. Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan di tiga desa yang memiliki Pustu dan diikuti oleh Kepala Desa, Perawat dan Bidan Desa serta Kader Posyandu. Kegiatan ini dilaksanakan melalui Program Promosi Kesehatan. Pemerintah Desa sangat mendukung adanya kegiatan ILP ini. Kegiatan ini diisi dengan pemaparan tentang posyandu ILP kepada kader. Selain itu, kader juga melakukan praktek posyandu ILP seperti pengukuran antropometri, skrining indra pengelihatan, dan skrining indra pendengaran. Antusiasme kader sangat tinggi dalam mencoba menerapkan posyandu ILP di bulan September mendatang.

Pendampingan Pelaksanaan Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP) di Pustu dan Posyandu Desa Suco Lor pada Hari Kamis, 22 Agustus 2024

Pendampingan Pelaksanaan Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP) di Pustu dan Posyandu Sumber Pakem pada Hari Rabu, 28 Agustus 2024

Pendampingan Pelaksanaan Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer (ILP) di Pustu dan Posyandu Sumber Anyar pada Hari Kamis, 29 Agustus 2024

Share Berita Ini