BERBAGI TIPS AGAR TIDAK DEHIDRASI SAAT MENJALANKAN IBADAH PUASA DI RAWAT INAP UPTD PUSKESMAS MAESAN

Salah satu gangguan kesehatan yang dapat dialami seseorang selama berpuasa adalah dehidrasi. Kondisi ini sebenarnya dapat terjadi kapan saja, terlebih saat puasa karena perubahan pada pola makan. Maka dari itu, penting bagi setiap individu untuk mengetahui cara mencegah dehidrasi saat puasa agar tidak mengganggu kesehatan tubuh. 

Petugas Promosi Kesehatan UPTD Puskesmas Maesan, Kecamatan Maesan, Kabupaten Bondowoso melaksanakan kegiatan penyuluhan kesehatan dalam gedung pada Hari Senin, 10 Maret 2025 di gedung rawat inap puskesmas. Penyuluhan dari petugas Promosi Kesehatan mengenai tips dan cara agar tidak mengalami dehidrasi selama berpuasa, penyuluhan ini diikuti oleh keluarga pasien. Adapun penjelasan yang disampaikan mengenai pengertian dehidrasi, tanda gejala, efek yang dialami jika dehidrasi sampai dengan berbagi tips atau cara agar tidak dehidrasi dan tetap produktif selama bulan puasa. Keluarga pasien cukup antusias dalam penyuluhan ini.

Share Berita Ini